Jumat, 05 Februari 2016

50 Alasan Kenapa Harus Bangga Jadi Indonesia


Nah, kamu penasaran apa aja sih kelebihan bangsa Indonesia dibandingkan bangsa lainnya? Langsung aja kita check it out!

#1 Negeri Kamu Adalah Negeri Kepulauan Terbesar di Dunia

Republik Indonesia merupakan Negara kepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 17.504 pulau (termasuk 9.634 pulau yang belum diberi nama dan 6.000 pulau yang tidak berpenghuni).

#2 Punya 3 dari 6 Pulau Terbesar di Dunia

Selain sebagai negara kepulauan terbesar di dunia, Indonesia juga memiliki 3 dari 6 pulau terbesar didunia. Yang pertama adalah Kalimantan (539.460 km2), Sumatera (473.606 km2) dan Papua (421.981 km2). Kalimantan bahkan merupakan pulau terbesar ketiga yang ada di bumi.

#3 Negeri Maritim Nomor 1

Indonesia adalah Negara maritim terbesar di dunia dengan perairan seluas 93 ribu km² dan panjang pantai sekitar 81 ribu km² atau hampir 25% panjang pantai di dunia.

#4 Paling Kaya Dengan Kebudayaan

Indonesia merupakan negara dengan suku bangsa yang terbanyak di dunia. Terdapat lebih dari 750 suku bangsa/etnis, dimana di Papua saja terdapat 270 suku. Itu sebabnya, negeri ini begitu kaya dengan berbagai macam kebudayaan dan tradisi daerah.

#5 Pusat Bahasa Daerah

Selain dari sisi kebudayaan dan tradisi adat istiadat, Indonesia juga memiliki 583 bahasa dan dialek dari 67 bahasa induk yang digunakan berbagai suku bangsa di Indonesia. Bahasa nasional adalah bahasa Indonesia walaupun bahasa daerah dengan jumlah pemakai terbanyak di Indonesia adalah bahasa Jawa.

#6 Negeri Dengan Penduduk Muslim Paling Gede

Indonesia adalah negara muslim terbesar di dunia. Jumlah pemeluk agama Islam di Indonesia ada sekitar 88% dari penduduk Indonesia. Memiliki jumlah masjid terbanyak dan juga merupakan negara asal jamaah haji terbesar di dunia.

#7 Monumen Buddha (Candi) Terbesar Adanya di Indonesia

Monumen Budha (candi) terbesar di dunia adalah Candi Borobudur di Jawa Tengah dengan tinggi 42 meter (10 tingkat) dan panjang relief lebih dari 1 km. Diperkirakan dibuat selama 40 tahun oleh Dinasti Syailendra pada masa kerajaan Mataram Kuno (750-850).

#8 Kakeknya Manusia Purba Ketemunya Disini

Selain dari sisi kebudayaan, Indonesia ternyata juga merupakan tempat ditemukannya manusia purba tertua di dunia. Yaitu Pithecanthropus Erectus, yang diperkirakan berasal dari 1,8 juta tahun yang lalu.

#9 Gudangnya Gas Alam Cair (LNG) Dunia

Indonesia adalah penghasil gas alam cair (Liquid Natural Gas/LNG) terbesar di dunia. Indonesia menyediakan sekitar 20% dari konsumsi gas alam cair di seluruh dunia. Selain itu, negeri ini juga merupakan produsen timah terbesar kedua.

#10 Lautnya Cihuuyy

Negara ini punya Lautan terluas di dunia. Di kelilingi dua samudra yaitu Pasifik dan Hindia hingga tidak heran memiliki jutaan spesies ikan yang tidak dimiliki negara lain. Saking kaya-nya laut negara ini sampai-sampai negara lain pun ikut memanen ikan di lautan negara ini.

Pantai yang ada di Indonesia pun bener-bener keren abis. Dan gak hanya itu, taman bawah laut Indonesia juga menjadi salah satu tempat favorit bagi para penyelam di dunia.

#11 Indonesia, Negara Pertama Setelah Perang Dunia

Republik Indonesia adalah Negara pertama yang lahir sesudah berakhirnya Perang Dunia II pada tahun 1945. Fakta unik lainnya, Indonesia merupakan Negara ke 70 tertua di dunia yang juga baru saja merayakan hari ulang tahunnya yang ke 70.

#12 Kultur Sosialnya Mantep!

Pulau Jawa adalah pulau terpadat di dunia dimana sekitar 60% hampir penduduk Indonesia (sekitar 130 jt jiwa) tinggal di pulau yang luasnya hanya 7% dari seluruh wilayah Indonesia. Tapi, Pulau Jawa juga merupakan daerah yang paling jarang terjadi konflik antar kelompok. Akur dan bersahabat. Indonesia banget. Mantep dah!

#13 Tim Bulutangkis Indonesia Masih Pegang Rekor

Tim bulutangkis Indonesia juga memegang rekor sebagai negara yang merebut lambang supremasi bulutangkis terbanyak. Untuk kategori bulutangkis pria, Thomas Cup, Indonesia meraih gelar yaitu sebanyak 13 kali. Yang dimulai sejak tahun 1958 dan terakhir pada tahun 2002. Sementara untuk kejuaraan All England, Indonesia juga merupakan salah satu peraih gelar terbanyak.

#14 Penghasil Produk Pertanian Papan Atas Dunia

Indonesia menempati peringkat 1 dalam produk pertanian, yaitu: Cengkeh (Cloves) dan Pala (Nutmeg/Myristica Fragrans). Serta peringkat 2 dalam produksi karet alam (Natural Rubber) dan minyak sawit mentah (Crude Palm Oil).

#15 Awas Ada Hiu

Ada sekitar 150 spesies Hiu yang tersebar di seluruh perairan Indonesia. Yang menjadikan Indonesia sebagai negara dengan pemilik jenis spesies Hiu terbanyak di Indonesia. Di beberapa tempat, seperti Taman Nasional Karimunjawa kamu bahkan bisa berenang bersama Penyu dan Hiu.

#16 Juara Eksporter Polywood

Indonesia adalah pengekspor Kayu Lapis (Polywood) yang paling besar di dunia. Produksi Kayu Lapis Indonesia bisa mencapai sekitar 80% dari seluruh pasar dunia.

#17 Rumah Terumbu Karang Dunia

Indonesia memiliki jumlah terumbu karang sekitar 51.020 kilometer persegi atau sekitar 17.95% jumlah terumbu karang dunia. Jumlah ini otomatis menempatkan Indonesia sebagai negara dengan jumlah terumbu karang terbesar di dunia, disusul oleh Australia, Filipina, dan Perancis.

#18 Anggrek!

Biodiversity Anggrek Indonesia pun tak ketinggalan memberikan prestasi sebagai yang terbesar didunia. Indonesia secara resmi memiliki sekitar 6 ribu jenis anggrek, mulai dari yang terbesar (Anggrek Macan atau Grammatophyllum Speciosum) sampai yang terkecil (Taeniophyllum, yang tidak berdaun), termasuk Anggrek Hitam yang langka dan hanya terdapat di Papua.

#19 Bandara Kita Mulai Ada Dimana-mana

Menurut data yang diperoleh dari Kemendagri (Kementrian Dalam Negeri) Indonesia berada di urutan ke-13 di dunia dalam jumlah Bandar Udara. Bandar Udara atau Bandara di Indonesia dilaporkan ada 498 buah. Dan harapannya kedepan, transportasi di Indonesia bisa semakin mudah. Inilah yang menjadi cita-cita salah satu putra terbaik Indonesia, yang juga sempat menjabat sebagai Presiden Ke-3 Republik Indonesia, BJ. Habibie.

#20 Gudang Gas Alam & Minyak Bumi

Total cadangan gas alam dunia (yang sudah dikonfirmasi) adalah 6,112 triliun kaki kubik. Daftar 20 besar negara dengan cadangan gas terbesar dalam satuan triliun kaki kubik (trillion cu ft) adalah:

Rusia =1,680
Iran =971
Qatar =911
Arab Saudi =241
United Arab Emirates =214
Amerika Serikat =193
Nigeria =185
Aljazair =161
Venezuela =151
Irak =112
Indonesia =98
Norwegia =84
Malaysia =75
Turkmenistan =71
Uzbekistan =66
Kazakhstan =65
Belanda =62
Mesir =59
Kanada =57
Kuwait =56
Total cadangan 20 negara di atas adalah 5,510 triliun kaki persegi dan total cadangan negara-negara di luar 20 besar di atas adalah 602 triliun kaki persegi.

Daftar ladang gas terbesar dalam satuan (*109 m³):

Asalouyeh, South Pars Gas Field (10000 – 15000)
Urengoy gas field (10000)
Shtokman field (3200)
Karachaganak field, Kazakhstan (1800)
Slochteren (1500)
Troll (1325)
Greater Gorgon (1100)
Shah Deniz gas field (800)
Tangguh gas field , Indonesia (500)
Sakhalin-I (485)
Ormen Lange (400)
Jonah Field (300)
Snøhvit (140)
Barnett Shale (60 – 900)
#21 Tujuh Besar Jumlah Universitas

Indonesia memiliki sekitar 1.236 Perguruan Tinggi yang menempatkan Indonesia di urutan ke-7 sebagai negara dengan jumlah Perguruan Tinggi/Universitas terbanyak di dunia.
India, Jumlah Universitas : 8.407
Amerika Serikat, Jumlah Universitas : 5.758
Argentina, Jumlah Universitas : 1.705
Spanyol, Jumlah Universitas : 1.415
Meksiko, Jumlah Universitas : 1.341
Bangladesh, Jumlah Universitas : 1.268
Indonesia, Jumlah Universitas : 1.236
Jepang, Jumlah Universitas : 1.223
Prancis, Jumlah Universitas : 1.062
Tiongkok, Jumlah Universitas : 1.054
#22 Nomor 3 Aliran Air Tawar

Volume aliran air tawar Indonesia ada di peringkat 3 dunia, setelah Brazil (dengan Amazon-nya) dan Kanada. Namun sayangnya, aliran air ini tidak merata di seluruh Indonesia. Di NTT dan Gunung Kidul misalnya, air malah susah untuk didapatkan. Karena itu, sudah saatnya kita menemukan solusi untuk menciptakan Indonesia yang lebih baik.

#23 Tempat Nongkrongnya Fauna Dunia

Indonesia memang terkenal sebagai negara yang memliki keanekaragaman fauna yang luar biasa. Berdasarkan data yang diperoleh, jumlah fauna yang ada di Indonesia sekitar:

Jumlah Mamalia 515 jenis (12 % dari jenis mamalia dunia).
Jumlah Reptilia 511 jenis (7,3 % dari jenis reptilia dunia).
Jumlah Burung 1.531 jenis (17 % jenis burung dunia).
Jumlah Amphibia 270 jenis.
Jumlah Hewan Tak Bertulang 2.827 jenis.
Gak salah deh, kalo Indonesia dijuluki sebagai tempat nongkrongnya para satwa yang ada di dunia ini. Banyak bener!

#24 Produsen Mie Instan Terbaik

Seiring meningkatnya jumlah anak kos dan melemahnya Rupiah terhadap Dolar Amerika, bisa jadi tingkat konsumsi mie instan pun semakin meningkat. Hehe, kalo yang ini cuma asumsi. Tapi, Indonesia memang memiliki pabrik mie instan terbesar di dunia, yang bernama Indofood Sukses Makmur. Yang mampu memproduksi  mi instan dengan kapasitas produksi terpasang tahunan lebih dari 13 miliar bungkus dan diproses di 23 pabrik di seluruh nusantara. Ajiib~

#25 Rajin Menabung dan Tidak Sombong

Sebagai bangsa yang kental dengan kultur Asia, Indonesia memang menjadi salah satu negara dengan penduduk paling ramah di dunia. Gak hanya itu, dalam hal jumlah penabung, program keuangan mikro di Indonesia memiliki anggota terbanyak di dunia, yaitu dengan 31 juta anggota. Wah, bener-bener dah, rajin menabung dan tidak sombong.

#26 Tambang Emasnya Gede Beud

Indonesia juga memiliki tambang emas yang sangat besar. Tidak hanya besar, tapi yang terbesar di dunia. Tanah Papua, Indonesia memang memiliki kandungan emas yang sangat banyak. Sayangnya, penambang emas disini bukanlah bangsa Indonesia, tapi bangsa Amerika yang hanya memberikan 1% dari hasil tambang tersebut.

#27 Pengekspor Minyak Kelapa Terbesar

Sekjen Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo), Asmar Arsyad mengatakan areal kelapa sawit Indonesia pada 2012 mencapai 9.230 juta hektar, produksi CPO 28 juta ton, nilai ekspor 21.3 juta ton atau 23.8 juta dollar AS, sedangkan kebutuhan dalam negeri 10 juta ton. Hal ini membuat Indonesia juga menjadi salah satu negara pengekspor minyak kelapa terbesar di dunia.

#28 Pabrik Tepung Terbesar di Dunia Juga Ada di Indonesia

Tepung merupakan salah satu bahan baku makanan yang paling banyak dipakai di dunia. Dan, ternyata, pabrik tepung terbesar di dunia ada di Indonesia. Nama pabriknya adalah Bogasari Flour Mills.

#29 Arsitektur Vernakuler Paling Kaya

Ranah Arsitektur Indonesia juga merupakan sesuatu yang dapat dibanggakan. Negeri ini adalah negeri yang mempunyai arsitektur vernakuler paling kaya mulai dari arsitektur orisinal era batu di papua hingga yang hadir dengan pengaruh dari pendatang, penjajah, pedagang dan pengaruh-pengaruh dari agama Hindu, Budha, Islam, Nasrani maupun Tionghoa.

#30 Punya Bedug

Mungkin kedengarannya agak aneh, tapi Bedug merupakan salah satu keunikan dari bangsa Indonesia. Festival Bedug yang sering diadakan di beberapa daerah di Indonesia juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang datang. Gak cuman itu, Indonesia juga memegang rekor sebagai pemukul Bedug/Drum terlama di dunia.

#31 Hutan Tropisnya Terluas di Dunia

Indonesia adalah paru-paru dunia. Hal ini gak terlepas dari luasnya hutan tropis yang kita miliki, sob. Asli, kamu keren banget, hidup di paru-parunya dunia. Hihi ^^

#32 Kandangnya Uranium

Selain Emas, tanah Papua juga memiliki harta karun yang jauh lebih mahal daripada Emas. Namanya Uranium. Dan Indonesia menjadi salah satu tambang terbesar Uranium di dunia. Di satu sisi, hal ini memang sangat membanggakan. Tapi di sisi lain, kita patut berbenah, agar bisa mengambil alih penambangan Uranium dari Amerika yang hanya memberikan 1% hasil tambang kepada Indonesia.

#33 Memiliki Khazanah Permainan Tradisional Paling Banyak di Dunia

Kamu juga patut berbangga dengan permainan tradisional yang pernah kamu mainkan dulu. Indonesia, yang memiliki kebudayaan berbagai macam juga telah melahirkan permainan tradisional yang berbagai macam pula. Namun, sayangnya, permainan tradisional ini mulai semakin jarang dimainkan menyusul dengan perkembangan teknologi yang tidak mampu dikendalikan dengan baik.

#34 SS2 V4 Itu Buatan Indonesia

Nah, bagi kamu yang belum tau, Indonesia juga punya jenis senjata terbaik yang diproduksi oleh bangsa Indonesia sendiri, namanya SS2 V4. Senjata ini menduduki peringkat ke-9 sebagai senjata penyerang terbaik di dunia.

#35 Terminal Kuliner

Indonesia adalah salah satu negara dengan jenis kuliner paling banyak di dunia. Makanya, di Indonesia selain wisata alam, juga dikenal yang namanya wisata kuliner. Salah satu kuliner Indonesia yang udah dipatenkan di tingkat Internasional adalah Rendang, yang berasal dari Tanah Minang, Sumatera Barat.

#36 Kopi Ini Cuma Ada di Indonesia

Kamu tau kopi terenak, termahal, sekaligus teraneh yang pernah ada? Yup, namanya kopi luwak. Kopi yang berasal dari pup luwak (Paradoxurus hermaphroditus) ini cuma ada di Indonesia lho.

#37 Destinasi Wisata Alam Dunia

Kalo soal wisata alam, Indonesia memang salah satu negara jempolan di dunia. Gak heran kalo pariwisata jadi bagian yang tak terpisahkan bagi kita. Berbagai tempat wisata seperti Pantai di Bali, Taman Laut Bunaken, dan lain sebagainya udah jadi favorit baik turis lokal maupun turis asing.

Baca: 10 Tempat Wisata Perairan Paling Menakjubkan di Indonesia

#38 Tanah Yang Subur

Mungkin kamu juga udah sering dengar, kalo di tanah kita, kayu dan batu akan jadi tanaman. Yup, hal ini memang betul sob. Tanah Indonesia udah dari dulu dikenal sebagai tanah yang subur dan produktif dalam menghasilkan berbagai macam hasil pertanian dan perkebunan.

#39 Surga Para Pendaki Dunia

Hingga tahun 2012, Indonesia memiliki 127 gunung berapi aktif dengan kurang lebih 5 juta penduduk yang berdiam di sekitarnya. Gunung berapi adalah salah satu favorit bagi para pendaki, karena memiliki nuansa yang unik dan tentunya mampu memberikan makna kehidupan bagi mereka. Selain itu, pemandangan dari puncak gunung adalah sesuatu yang menjadi kenangan yang terlalu manis untuk dilupakan.

#40 Tiga Lautan Dua Benua

Indonesia adalah satu-satunya negara di dunia yang dikelilingi oleh tiga lautan. Yaitu Laut China Selatan, Lautan Pasifik, dan Lautan Hindia. Selain itu, Indonesia juga dikelilingi oleh dua benua. Yaitu Benua Asia, dan Benua Australia.

#41 Punya Satu dari Tujuh Keajaiban Dunia x2

Indonesia punya 2 keajaiban dunia dari 2 kategori yang berbeda. Yang pertama tentu aja Candi Borobudur yang masuk jadi salah satu dari 7 Keajaiban Dunia kategori Warisan Budaya. Dan yang satunya lagi adalah Pulau Komodo yang baru aja dinyatakan sebagai satu dari 7 Keajaiban Dunia yang terbentuk secara alami.

#42 Kampung Halamannya Komodo

Walaupun saat ini Komodo juga ada di luar Indonesia, tapi tetap kampung halaman Komodo ya di Pulau Komodo, Indonesia. Hewan yang termasuk kedalam kategori Naga ini memang memiliki daya tarik yang luar biasa. Selain usianya yang udah uyut banget, Komodo juga merupakan hewan yang memiliki habitat asli di Indonesia.

#43 Bahasa Indonesia Adalah Bahasa Resmi ASEAN

Udah dikonfirmasi sama Delegasi Parlemen Indonesia kalo bahasa Indonesia adalah bahasa komunikasi resmi antarnegara Association of South-East Asian Nation (ASEAN). Hal ini karena bahasa Indonesia udah dipakai lebih dari 400 juta orang di negara-negara ASEAN. Keren ya!

#44 Batik Indonesia Juga Mendunia

Kalo yang satu ini mah, ga usah dijelasin juga sobat dreative udah pada tau. Yup, Indonesia memang terkenal salah satunya dengan Pakaian Khas bermotif ini. Sayangnya, bangsa Indonesia sendiri terkadang lebih bangga menggunakan Jas atau Gaun pada acara-acara resmi. Yuk, jaga kebudayaan Indonesia biar ga di klaim sama orang lain.

#45 Militer Indonesia Salah Satu Yang Terbaik di Dunia

Berdasarkan informasi yang dirilis oleh Discovery Channel Millitary, Komando Pasukan Khusus (Kopasus) milik Indonesia ada di peringkat ketiga sebagai militer terkuat di dunia. Wah, dahsyat ya. Mungkin hal ini adalah salah satu hadiah karena militer Indonesia sering memenangkan pertandingan strategi militer di tingkat dunia. Selain itu, taktik perang Jendral Sudirman juga menjadi salah satu teknik peperangan yang wajib dipelajari di beberapa negara lainnya.

#46 Memiliki Bonus Demografi

Nah, bagi kamu yang belum tau, Indonesia juga telah mendapatkan bonus demografi. Yaitu sebuah keadaan pada suatu negara dimana jumlah penduduk usia produktif di negara itu lebih banyak daripada usia non produktif (anak-anak dan yang sudah lanjut usia). Menurut para pakar, ini merupakan salah satu kekuatan terbaik Indonesia.

#47 Negeri Dengan Tingkat Korupsi Paling Rendah di Dunia

Hal terakhir yang gak boleh terlewatkan adalah prestasi Indonesia yang satu ini. Yup, Indonesia juga merupakan negara dengan tingkat korupsi paling rendah di dunia tahun 2020 lho. Hehe, sebenarnya sih ini adalah do’a agar para pemerintah di negeri kita semakin bersih dan jujur. Mampu menjalankan tugas-tugasnya dengan baik dan membawa Indonesia terus ke arah yang lebih baik. Menjadi sebuah negeri dimana para inovator menggantikan dominasi para koruptor. Sebuah negeri yang kelak, kamu pun akan berkata dalam hati bahwa kamu bangga bisa menjadi bagian dari sejarah besar bangsa Indonesia. Selamat ulang tahun negeriku, negerimu, negeri kita.

Kamis, 04 Februari 2016

Berapa Jumlah Pulau di Indonesia sebenarnya ?


indonesia adalah sebuah negara kepulauan yang terletak di sepanjang garis katulistiwa, negara ini diapit oleh dua benua yaitu benua australia dan benua asia serta dua samudera yaitu samudera hindia dan pasifik. wilayahnya yang membentang luas dengan lebih dari 17.504 ( berdasarkan website Lapan.go.id 2011 ) pulau, dimana 9.434 tidak berpenghuni. jumlah pulau yang sangat banyak ini menjadikan indonesia sebagai negara kepulauan terbesar di dunia.


Rabu, 03 Februari 2016

Berita Terkini : Presiden Jokowi Bentuk Tim Otoritas Khusus Candi Borobudur


















MAGELANG - Presiden Jokowi memimpin rapat terbatas di Manohara, Kompleks Candi Borobudur, 29 Januari 2016. Apa lagi kalau bukan soal Percepatan Prmbangunan Daerah Pariwisata Nasional Candi Budha terbesar di dunia dan pernah tercatat sebagai the seven wonder in the world itu? Satu dari 10 Destinasi Prioritas yang hendak dikebut secara integrated di tahun 2016 ini.

"Borobudur adalah mahakarya budaya dunia dan sudah diakui UNESCO sebagai warisan budaya dunia‎," ucap Presiden Jokowi. Oleh Menpar Arief Yahya, kata-kata presiden itu dijadikan tagline pada promosi branding Borobudur "Mahakarya Budaya Dunia" atau World Cultural Masterpiece. Sebelum Ratas di sektor pariwisata itu, presiden pun berkeliling di kompleks candi berukuran 132x132 meter dengan tinggi asli 42 meter itu.
Saat memberi pengantar pada ratas, Presiden menyampaikan bahwa Candi Borobudur harus terus dilestarikan, dan dijadikan destinasi bermanfaat bagi masyarakat.‎ "Data yang saya terima pada 2014 jumlah wisatawan yang datang sebesar 250 ribu orang, dan wisatawan nusantara kurang lebih 2,2 juta orang," ucap Pria yang lahir di Solo, 54 tahun silam itu.
Menurut Presiden, potensi pasar wisatawan mancanegara yang dapat mengunjungi borobudur sangat besar, terutama dari Malaysia, Taiwan, Singapura, Jepang, USA, Inggris, Hongkong, Belanda, Jerman, dan Brunei, serta Tiongkok. 
"Saya minta pengembangan Borobudur ini disiapkan dengan baik, terintegrasi antar kementerian dengan provinsi. Dan baik itu berkaitan dengan aksesibilitas, terintegrasi dengan kawasan wisata yang lain, seperti Prambanan, yang juga warisan budaya‎," kata ungkap Mantan Walikota Solo itu yang langsung diterjemahkan menjadi Badan Otoritas Pariwisata Borobudur itu.
‎Lulusan UGM ini menginstruksikan agar dipersiapakan fasilitas dan pelayanan dengan standar internasional, termasuk merapikan toilet dengan standar bintang 4. "Meskipun itu untuk umum tapi harus tetap bintang 4. Dijaga, dirawat, dikelola harian harus dikontrol. Standar-standar itu yg kita ingunkan," tegas Presiden Jokowi.
Soal atraksi seni budaya, Jokowi mengingatkan agar dipersiapkan serius, jangan ala kadarnya. Koreografinya harus standar dunia, koreografernya berkualitas dan gunakan kurator. "Sehingga yang diliat di sini tidak hanya bangunan Borobudur saja, tapi juga atraksi seni budaya juga bisa dimunculkan," ucap Bapak tiga anak itu.
Mantan Gubernur DKI itu menyampaikan, atraksi tarian budaya hanya digelar satu kali dalam setahun. Sebaiknya, ucap Presiden, frequensi atraksi dipersering, digelar setiap minggu. "Saya kira kalau diurut kabupaten se-Jateng dan DIY sudah lebih dari cukup. Kalau mau melebar se-Indonesia. Lebih banyak lagi produk-produk atraksi yang bisa kita munculkan," ucap dia yang mengenakan batik berwarna cokelat gelap itu.
Presiden mengarahkan agar pengelolaan kawasan Candi Borobudur diperbaiki. Dia sudah mendengar bahwa kawasan ini ditanganinoleh 4 pihak. "Kalau kapal nahkodanya empat, biasanya memutuskannya bingung. Nah ini yang harus kita putuskan, juga masalah yang berkaitan dengan zonasi dan lain-lainnya," ujar Presiden. Menpar Arief mempertegas dengan istilah Single Destination Single Management!
Dalam press conference, didampingi Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Menpar Arief Yahya mengumumkan akan dibentuk Badan Otorita Borobudur, yang tugas utamanya share infrastructure. Misalnya berkoordinasi dengan Men PU PR soal jalan, akses, tol, jembatan dan lainnya. Bagaimana dengan manajemen lama? "Posisi badan otorita ini di atas manajemen, lebih luas dan memberi keleluasaan untuk bergerak lebih cepat pada manajemen," jelas Menpar.
Kapan dimulai? Menpar menyebut per Februari 2016 efektif berjalan. "Karena target wisatawan mancanegara 2 juta, naik 7 kali dari capaian selama ini 250 ribu dib2019. Wisnus selama ini sudah 5 juta dan itu bisa meledak lagi," ucap Arief Yahya.
Jika angka itu tercapai, lanjut Menpar, maka akan mendapatkan devisa US$ 2 Miliar pada 2019. "Investasi yang dibutuhkan sekitar Rp 20 Triliun. Rp 10 Triliun berasal dari Pemerintah untuk infrastruktur, sisanya Rp 10 Triliun lainnya dari private sector untuk pembangunan Amenitas Pariwisata (Hotel, Restoran, dll)," tandasnya.
Begitu seriusnya tema candi dengan 504 arca dan 2672 panel relief ini, sehingga Ratas ini dihadiri Menteri Koordinator Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro, Menteri PAN dan) Yuddy Chrisnandi, Menteri Koperasi Dan UKM AAGN Puspayoga, Menteri BUMN Rini Soemarno, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, Menteri Pariwisata Arief Yahya, Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, dan Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf.(*)

Sumber Berita : website kementerian Pariwisata

Wisata Sejarah Masjid Raya Medan Sumatera Utara


Masjid Raya Medan Adalah sebuah masjid yang terletak di Medan,Sumatera Utara. Masjid ini dibangun oleh Sultan Ma’mun Al Rasyid Perkasa Alam pada tahun 1906 dan selesai pada tahun 1909. 

Pada awal pendiriannya, Sultan Ma’mun Al Rasyid Perkasa Alam sebagai pemimpin Kesultanan Deli memulai pembangunan Masjid Raya Al Mashun pada tanggal 21 Agustus 1906 (1 Rajab 1324 H). Keseluruhan pembangunan rampung pada tanggal 10 September 1909 (25 Sya‘ban 1329 H) sekaligus digunakan yang ditandai dengan pelaksanaan sholat Jum’at pertama di masjid ini. Keseluruhan pembangunannya menghabiskan dana sebesar satu juta Gulden. Sultan memang sengaja membangun masjid kerajaan ini dengan megah, karena menurut prinsipnya hal itu lebih utama ketimbang kemegahan istananya sendiri, Istana Maimun. bentuk masjid ini menyatu dengan kompleks istana dan dirancang oleh arsitek Belanda Van Erp yang juga merancang istana Maimun, namun kemudian prosesnya dikerjakan oleh JA Tingdeman. Van Erp ketika itu dipanggil ke pulau Jawa oleh pemerintah Hindia Belanda untuk bergabung dalam proses restorasi candi Borobudur di Jawa Tengah. Sebagian bahan bangunan diimpor antara lain: marmer untuk dekorasi diimpor dari Italia, Jerman dan kaca patri dari Cina dan lampu gantung langsung dari Perancis, Gaya arsitekturnya khas Timur Tengah, India dan Spanyol. Masjid ini berbentuk segi delapan dan memiliki sayap di bagian selatan, timur, utara dan barat. Masjid Raya Medan ini merupakan saksi sejarah kehebatan Suku Melayu sang pemilik dari Kesultanan Deli (Kota Medan).

Bangunan masjidnya terbagi menjadi ruang utama, tempat wudhu, gerbang masuk dan menara. Ruang utama, tempat sholat, berbentuk segi delapan tidak sama sisi. Pada sisi berhadapan lebih kecil, terdapat ‘beranda’ serambi kecil yang menempel dan menjorok keluar. Jendela-jendela yang mengelilingi pintu beranda terbuat dari kayu dengan kaca-kaca patri yang sangat berharga, sisa peninggalan Art Nouveau periode 1890-1914, yang dipadu dengan kesenian Islam. Seluruh ornamentasi di dalam masjid baik di dinding, plafon, tiang-tiang, dan permukaan lengkungan yang kaya dengan hiasan bunga dan tumbuh-tumbuhan. di depan masing-masing beranda terdapat tangga. Kemudian, segi delapan tadi, pada bagian luarnya tampil dengan empat gang pada keempat sisinya, yang mengelilingi ruang sholat utama. Gang-gang ini punya deretan jendela-jendela tidak berdaun yang berbentuk lengkungan-lengkungan yang berdiri di atas balok. Baik beranda maupun jendela-jendela lengkung itu mengingatkan desain bangunan kerajaan-kerajaan Islam di Spanyol pada Abad Pertengahan. Sedangkan kubah masjid mengikuti model Turki, dengan bentuk yang patah-patah bersegi delapan. Kubah utama dikelilingi empat kubah lain di atas masing-masing beranda, dengan ukuran yang lebih kecil. Bentuk kubahnya mengingatkan kita pada Masjid Raya Banda Aceh. Di bagian dalam masjid, terdapat delapan pilar utama berdiameter 0,60 m yang menjulang tinggi untuk menyangga kubah utama pada bagian tengah. Adapun mihrab terbuat dari marmer dengan atap kubah runcing. Gerbang masjid ini berbentuk bujur sangkar beratap datar. Sedangkan menara masjid berhias paduan antara Mesir, Iran dan Arab.

Pesona Indonesia #indonesiague #SumateraUtaraPunya

Wisata Sejarah Istana Maimun Kesultanan Deli



Istana Maimun adalah istana Kesultanan Deli yang terletak di Jalan Brigadir Jenderal Katamso, Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Medan Maimun dan merupakan salah satu bagian dari wajah pariwisata kota Medan, Sumatera Utara. 

Bagunan megah ini merupakan bagian dari kekayaan kesultanan deli yang terkenal di sumatera utara pada abad 17. bagunan ini memiliki desain interiornya yang unik, memadukan unsur-unsur warisan kebudayaan Melayu, dengan gaya Islam, Spanyol, India dan Italia. Didesain oleh arsitek Italia dan dibangun oleh Sultan Mahmud Al Rasyid, sultan dari kesultanan deli. Proses Pembangunan istana ini dimulai dari 26 Agustus 1888 dan selesai pada 18 Mei 1891. Istana Maimun memiliki luas sebesar 2.772 m2 dan terdapat 30 ruangan didalamnya.

Istana Maimun terdiri dari 2 lantai dan memiliki 3 bagian yaitu bangunan induk, bangunan sayap kiri dan bangunan sayap kanan. Bangunan istana ini menghadap ke utara dan pada sisi depan terdapat bangunan Masjid Al-Mashun atau yang lebih dikenal dengan sebutan Masjid Raya Medan.

Pesona Indonesia #indonesiague #SumateraUtaraPunya


Jumat, 29 Januari 2016

Kumpulan Tips Berwisata 2016


Indonesia seperti tak pernah berhenti dikunjungi wisatawan, baik lokal maupun mancanegara. Meskipun indonesia dikenal sebagai ngeara tempat wisata yang murah, Tips Tips  ini harus diperhatikan sehingga liburan Anda tetap lebih hemat.

Berlibur memang menjadi hal menyenangkan yang bisa membuat kita lupa akan masalah-masalah yang ada. Tapi kadang-kadang berlibur justru menimbulkan masalah baru, yakni pengeluaran yang membengkak di luar rencana. Apalagi ketika kita memutuskan untuk mengunjungi kota-kota wisata populer, tak jarang kita jadi kalap segalanya.  Alih-alih berwisata murah, malah bisa jadi tabungan kita ikut tandas terkuras. Untuk menghindari hal tersebut, berikut ini kami bagikan kumpulan tips berlibur hemat di Indonesia.


Indonesia Infograpic 2016

Pariwisata Indonesia

View more

Kebudayaan Indonesia

View more

Kuliner Indonesia

View more

Karya Indonesia

View more

Visit Indonesia 2016

View more

Sekilas Pariwisata

View more